Situs Telkomsel Diretas Hacker

Situs Telkomsel yang menggunakan alamat (url) http://www.telkomsel.com pada kamis malam 27 April 2017 diretas oleh hacker. Halaman utama diubah tampilan (deface) dengan kata-kata kasar sebagai protes atas kekesalan terkait dengan harga paket data internet Telkomsel. Peretas (hacker) seolah menyuarakan protes menolak sistem pembagian kuota internet yang dianggapnya merugikan penggunanya.

Situs Telkomsel Diretas Hacker
Tampilan situs telkomsel pada 27 Apr 2017 22:35:18 GMT..

Menurut Adita Irawati, Vice President Corporate Communication Telkomsel dalam keterangan singkat kepada pers Jumat pagi, menjelaskan sedang melakukan penelusuran dan perbaikan yang dibutuhkan agar pelanggan dan masyarakat bisa segera mengakses website tersebut.

Meskipun telah diketahui oleh pihak pengelola situs, namun hingga Jumat 28 April 2017 pukul 11.00 wib, masih menunjukkan “We Apologize, the website is under maintenance”. Sore hari barulah situs normal kembali.

Netizen ramai membahas peretasan situs Telkomsel di media sosial hingga Jumat (28/04/2017) sore. Di Twitter tanda pagar Telkomsel dicuitkan lebih dari 325.000 kali dan  menjadi salah satu topik paling populer di Indonesia.

Untuk memberikan pengalaman mobile digital lifestyle terbaik kepada para penggunanya, Tanya Veronika Asisten Virtual diluncurkan untuk menjawab berbagai permintaan informasi seputar produk dan layanan dari pelanggan kapan pun dan di mana pun. Layanan mandiri (self-service) yang dikembangkan bersama Accenture ini dapat diakses oleh pelanggan melalui berbagai social chat platform, yakni LINE, Facebook Messenger, WhatsApp dan Telegram. Telkomsel menjadi operator seluler pertama di Indonesia yang mengimplementasikan layanan virtual ini.

 

Situs Telkomsel Diretas Hacker

About the Author: Lentera SEO

Cuma catatan kecil dari blogger amatir yang lagi belajar ngeblog

You May Also Like

Tinggalkan Balasan