Kebanyakan bertemakan Game memasak di Restaurant dan Cafe. Bukan cuma tentang memasak saja, tapi juga ada unsur manajemen restoran agar bisa berkembang dengan baik dan mendapatkan untung banyak.
Game Memasak Offline Android
Dibawah ini ada beberapa game memasak yang bisa dimainkan secara offline alias tanpa koneksi internet, alternatif terbaik untuk kalian yang sedang tidak bisa memainkan game online karena faktor jaringan yang sedang jelek atau sedang tidak punya kuota internet.
Game dengan genre seperti ini menarik karena mirip seperti simulasi kehidupan, seperti game Bus Simulator Indonesia yang sekarang popular banget karena bercerita kehidupan seorang sopir yang menyetir bus dan di game itu kita bisa mengubah kendaraan dengan cara mendownload mod bussid (bisa pakai bus, truck, mobil, motor).
Game memasak ini sendiri kebanyakan bercerita dimana player akan menjadi seorang koki yang bertugas mengurus restaurant atau kafe-nya dengan menyajikan masakan terbaik untuk para pelanggannya.
Setiap kali sukses maka akan mendapatkan poin, juga akan dilatih me-manage restaurant seperti mengatur dekorasi dapur dan lain sebagainya. Tunggu apalagi! Yuk Download dan mainkan keseruan gamenya sekarang juga!.
Game Memasak Offline APK Android Terbaik Ukuran Kecil
Oke langsung saja bagi yang sudah tidak sabar, berikut ini kumpulan game memasak offline terbaik dan terseru untuk android yang bisa di download gratis, beberapa diantaranya ada versi Digitalpers.id juga lho. Kalau untuk versi di PC atau Laptop mungkin akan admin share pada next postingan ya.
Cooking Fever
Nordcurrent sebagai developer game ini sangat keren memang karena mampu menciptakan game yang sudah di download oleh ratusan juta kali pengguna! Tentu saja melihat hal tersebut tidak perlu lagi kita ragu akan kualitas dan keseruan game-nya ya, di Google Play Store saja mendapatkan rating 4/5 bintang!.
Bukan hanya sekadar memasak saja, Cooking Fever mengharuskan kalian untuk bisa memanage waktu dengan baik dan tepat agar bisa mengantarkan masakan ke pelanggan sesuai dengan waktunya.
Dengan memainkan game ini, kalian akan merasakan sensasi menjadi seorang Koki di sebuah restoran yang mana kalian juga harus pandai dalam memanage restoran tersebut mulai dari hiasan dan lain sebagainya agar banyak pengunjung datang.
Saat akan memasak sendiri, kalian akan dihadapkan dengan 400 masakan dimana total ada 150 bahan masakan yang bisa digunakan, seru banget pastinya deh!.
Di dalam game cooking fever ini juga kalian harus bisa meningkatkan peralatan dan interior yang ada di dapur serta untuk restoran, tersedia sekitar 20 biji pada lokasi yang tersebar.
Cooking Chef
Dari segi game play, Cooking Chef ini tidak jauh beda seperti game yang sudah saya review sebelumnya, beberapa task yang musti dilakukan antara lain mengatur waktu dengan cepat agar masakan yang dipesan pengunjung bisa diantarkan tepat waktu. Sementara untuk masakan yang tersedia ada banyak sekali mulai dari spaghetti, cup cake dan masih banyak lagi.
Reward setiap berhasil menjual masakan tertentu yakni koin yang nantinya bisa untuk meningkatkan peralatan dan interior dapur menjadi lebih indah apabila koin yang ada sudah cukup.
MY Cafe : Recipes & Stories
Sering nongkrong di cafe? Dijamin kalian bakal tertarik deh untuk memainkan game yang satu ini! Dengan alur cerita di sebuah kafe yang mana sebagai player game musti bisa mengurus kafe mulai dari memasak dan strategi lainnya agar penjualan meningkat.
Game yang diciptakan Melsoft Games ini bisa dibilang sangat menarik karena mengusung konsep cafe yang mana ini seringkali kita jumpai di dunia nyata, seperti game simulasi sensasinya.
World Chef
Ada beberapa fitur atau gameplay yang menarik dari game ini seperti membeli bahan makanan, mengimport bahan makanan dari luar negeri sampai memasak tentunya dan menyajikan masakan ke pelanggan.
Sebagai koki atau chef, kalian dituntut agar bisa memasak masakan mulai dari burger, kentang goreng pizza, sushi dan masih banyak lagi. Berbeda seperti kumpulan game memasak yang sudah saya sebutkan sebelumnya, kalian tidak perlu khawatir masalah waktu saat memainkan game world chef ini, memasaklah dengan tenang.
Kualitas game ini juga tidak perlu diragukan lagi, sudah di download oleh 10 Juta lebih kali pengguna membuat game buatan Social Point ini recommended untuk dimainkan.
Cooking Craze
Di urutan berikutnya ada game yang juga tidak kalah seru, terbukti sudah didownload dan dimainkan oleh puluhan juta pengguna smartphone, ada beberapa menu utama yang harus disediakan seperti burger, donat, steak dan lainnya dimana ada sekitar 400 level untuk diselesaikan. Tentunya gameplay yang ada sangatlah seru dan menantang, terlebih jika level kita sudah tinggi, maka akan semakin seru dan menantang.
Sekadar informasi tambahan, game ini sendiri bisa dimainkan secara offline ataupun offline dan di dalam game ini ada yang keren banget yakni pelanggan bisa berkomentar, sehingga seperti di dunia nyata pada umumnya, hehehe.
Food Truck Chef : Permainan Memasak
Pasti kalian sering kan lihat restoran mini yang disajikan di dalam kendaraan seperti truck atau bus mini? Ya, hal itu ada lho di dalam game. Di depan kendaraan tersedia meja dan kursi untuk makan pengunjung dimana kalian sebagai koki harus bisa melayaninya dengan baik agar mendapatkan poin.
Dengan nuansa restoran yang unik membuat game food truck chef ini begitu menarik untuk dimainkan. Di dalam game juga sudah disediakan item apabila kalian ingin meningkatkan peralatan dapur maupun fitur lain di dalam game.
Cooking Mama Lets Cook
Bukan cuma sekadar game memasak saja, cooking mama lets cook juga bisa dibilang sebagai media belajar memasak karena didalamnya ada video memasak yang bisa ditonton. Office Create Corp sebagai developer aplikasi menyediakan puluhan resep yang bisa dicoba dimainkan yang tentunya sangat seru bukan?.
Pokoknya lengkap deh, kalian akan benar-benar merasakan sensasi memasak mulai dari menggoreng, mengaduk bumbu atau bahan masakan dan lainnya. Sama seperti yang lain, selain memasak juga harus bisa men-dekorasi dapur agar lebih indah dan juga meningkatkan peralatan atau interior dapurnya semenarik mungkin.
Masha and Bear : Cooking Dash
Kalau game yang satu ini sangat cocok untuk dimainkan oleh anak kecil khususnya anak perempuan yang suka kartun Masha and bear, game ini mengambil karakter dari tokoh kartun terkenal tersebut yang mana tugasnya yakni membuat masakan berupa oatmeal untuk disajikan ke hewan yang di hutan mulai dari beruang, serigala, panda dan lain sebagainya.
Yang keren dari game ini yakni tersedia 16 karakter lucu yang akan membuat aktivitas memasak jadi semakin seru dan yang tidak kalah penting, game ini bisa dimainkan secara offline juga lho. Untuk informasi lengkap soal game, internet, aplikasi, dan teknologi atau gadget bisa baca di website transferkuota.com.
Itulah beberapa game memasak offline APK Android Terbaik ukuran kecil dan Terseru yang bisa dimainkan sekarang juga dengan berbagai macam keseruan yang ada, rasakan sensasinya menjadi seorang chef sekaligus belajar memanage restaurant atau cafe hanya dengan bermodalkan smartphone saja, semua game di atas bisa didownload dari Play Store Google dan apabila ada yang ingin ditanyakan bisa komentar dibawah ini ya.
Game Memasak Offline Terbaik dan Terbaru di Android